SERAH TERIMA JABATAN DAN PELANTIKAN PENJABAT KEPALA DESA NGALANG

Wonggundul 28 November 2019 15:31:18 WIB

Ngalang_samekta. Rabu, 27 November 2019 adalah akhir masa jabatan Kepala Desa Ngalang Bapak Kaderi periode 2013-2019. sehingga sejak hari itu terjadi kekosongan jabatan Kepala Desa Ngalang. maka dari itu pada hari itu juga Pemerintah Desa Ngalang yang bekerja sama dengan BPD Desa Ngalang mengadakn Serah terima jabatan Kepala Desa dari Bapak Kaderi ke Bapak Sunata,S.Sos(Kasi Tapem Kecamatan Gedangsari) yang akan mengisi kekosongan Kepala Desa tersebut sampai terlantiknya Kepala Desa Ngalang terpilih hasil Pilkades tanggal 23 November 2019.

Penjabat Kepala Desa Ngalang dilantik oleh Bapak Camat Gedangsari Martono Iman Santoso,S.IP atas nama Bupati Gunungkidul Badingah,S.Sos. yang dihadiri oleh Perangkat Desa Ngalang,BPD,Lembaga Desa,Tokoh Masyarakat,Forcompinca Gedangsari, dan dihadiri langsung oleh Kepala Dinas DP3AKBPM&D Sudjoko,S.sos M.Si.

dalam sambutanya Bapak Sujoko mengatakan bahwa penjabat Kepala Desa  dilantik untuk mengisi kekosongan kepala desa yang habis pada tanggal 27 November 2019 dan menunggu pelatikan kepala desa terpilih pada tanggal 31 Desember 2019 sehingga pelayanan kepada masyarakat tetap bisa berjalan.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung