BEM FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT UAD KUNJUNGI KWT SEDYO RUKUN
04 Juli 2019 16:27:46 WIB
Ngalang_sidaSamekta. Hari ini Kamis 04 Juli 2019 KWT Sedyo Rukun Padukuhan Sumberjo Desa Ngalang terima kunjungan dari Departemen Sosial BEM Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta. Dalam kunjungan kali ini BEM FKM UAD menyepakati kemitraan untuk program Bhakti Sosial yang akan diselenggarakan besok hari Minggu 07/07/2019 bertempat di Padukuhan Sumberjo.
"Agenda kami dalam Bhakti Sosial besok akan dibagi menjadi 2 sesi, yang mana sesi pertama akan diawali dengan sosialisasi tentang gizi dr FKM UAD dan di lanjut pengenalan ragam tanaman Holtikultura dari BPP Gedangsari" terang Marissa Alvionita dari Departemen Sosial BEM UAD.
Dalam pertemuan bersama Ketua KWT Sedyo Rukun yang disaksikan Dukuh setempat tersirat tujuan dari Proker BEM FKM UAD adalah pemberdayaan masyarakat dalam bidang kesehatan dan ekonomi. Ketersediaan lahan yang memadai menjadi potensi yang sangat mungkin dioptimalkan pemanfaatannya setelah kegiatan Bhaksos tersebut terlaksana.
Guna mengawali tujuan tersebut, setelah sosialisasi mitra akan mendapatkan bibit sayur mayur sejumlah 150 bibit untuk dikelola kelompok.
Sulasmi selaku Ketua KWT Sedyo Rukun menyambut hangat kemitraan tersebut dan berkomitmen untuk segera berproses bersama anggota kelompok untuk mensukseskan kerjasama yang disepakati untuk kemajuan bersama, untuk KWT Sedyo Rukun pada khususnya dan untuk desa Ngalang pada umumnya.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Penyaluran BLT Dana Desa Tahun 2025
- Penyaluran Honor Kader dan Insentif Pendidik PAUD
- Putaran ke 14 Safari Tarawih Kalurahan Ngalang, Kunjungi Masjid Alkarima
- Putaran ke 13 Safari Tarawih Kalurahan Ngalang, Kunjungi Mushola Al-Hikmah
- Putaran ke 12 Safari Tarawih Kalurahan Ngalang, Kunjungi Masjid Nurul Falaq
- Putaran ke 11 Safari Tarawih Kalurahan Ngalang, Kunjungi Mushola Al - Jabbar
- Putaran ke 10 Safari Tarawih Kalurahan Ngalang, Kunjungi Mushola Al_Muhibbin