SOSIALISASI PIS-PK DARI UPT PUSKEMAS GEDANGSARI

19 Februari 2019 21:50:43 WIB

Ngalang_Sidamekta.

PIS-PK ini adalah program wajib yang harus dilaksanakan oleh Puskesmas. Kemenkes menargetkan tahun 2019 semua Puskesmas sudah melaksanakan kegiatan ini.

Sudahkah kalian tahu atau mendengar PIS-PK (Program Indonesia Sehat Pendekatan Keluarga)? PIS-PK adalah suatu kegiatan yang dilaksanakan oleh Puskesmas dengan melakukan kunjungan ke setiap kepala keluarga yang ada di seluruh wilayah kerja Puskesmas dengan harapan dapat mengetahui kondisi kesehatan masyarakat.Dengan adanya PIS-PK ini pula bisa membantu Puskesmas dalam merencanakan suatu kegiatan atau intervensi kepada masyarakat.Petugas Puskesmas akan melakukan pendataan dari rumah satu ke rumah yang lain. Dalam pendataan tersebut Petugas Puskesmas akan menanyakan beberapa pertanyaan yang harus dijawab oleh setiap kepala keluarga. dalam kegiatan ini pula setiap anggota keluarga yang berumur >15 tahun akan dilakukan pengukuran tekanan darah.

Selasa,19 Februari 2019 UPT Puskesmas Kecamatan Gedangsari Melaksanakan Sosialisasi PIS-PK ini di Balai Desa Ngalang yang dihadiri oleh Kepala Desa ngalang Bapak Kaderi yang sekaligus membuka acara dan memberikan sambutan, 14 Kepala Dusun dan perwakilan kader dan RT dari masing-masing Dusun di Desa Ngalang. Dalam sosialisai ini disampiakan bahwa Puskesmas Gedangsari akan mendatangi setiap rumah bahkan setiap Kepala Keluarga yang ada di desa Ngalang dimulai sejak bulan februari ini dengan membentuk Tim. manfaat dilaksanakanya PIS-Pk ini diantaranya adalah utk mendeteksi dini atau skrining awal kesehatan,,Krn didalamnya ditanyakan mengenai penyakit2 seperti hipertensi,TBC,kanker,dll,, selain itu jg ad cek kesehatan dasar seperti tekanan darah utk usia > 15 th. Selain itu jg pendataan ini jg sekaligus mendata perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), keluarga sadar gizi (KADARZI), dan rumah sehat.
Manfaar untuk Pemerintah Desa Ngalang adalah melihat gambaran kesehatan masyarakat pada umumnya,, misalnya yg pernah sakit TBC itu siapa saja, yg merokok KKnya siapa saja,yg hipertensi tp TDK berobat teratur siapa saja,karena data ini akan dientry lewat Sistem Informasi Desa(SIDA).

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung